< hamlennon.com: Mana Komitmen Mu!!!
hamlennon.com

We always talkng about beatles and their life story

 
 
 
Name :
Web URL :
Message :

Tuesday, February 13, 2007

Mana Komitmen Mu!!!

Apa yang membedakan lelaki yang satu dengan lelaki yang lain. Yup, banyak hal, tapi ada satu yang paling krusial yaitu komitmen. Kedengarannya bagi beberapa orang mereka tidak pernah mempermasalahkan komitmen malah jarang mendengar kata ini. Tapi itu yang membedakan kita semua. Kebanyakan sih kaum lelaki menjadi pemimpin bahkan untuk tingkatan yang paling kecil, kayak keluarga. Saat-saat kita berada di tempat terdepan dalam suatu tingkatan, kita akan merasakan benar efek dari komitmen dan pentingnya punya komitmen.

Kenapa sih tulisan ini sepertinya mengungkap 3 hal yang gender banget yaitu, Lelaki, Pemimpin dan Komitmen. Nah lelakinya itu yang gender banget! Mau gimana lagi aku cowok dan aku taunya ya sifat cowok, soalnya wanita itu misterius! hihihiihi. Anggap aja ini umpan silahkan berkomentar deh.

Setiap pemimpun punya cara pandangnya sendiri dan itu yang disebut dengan Visi. Dan organisasi yang dia pimpin otomatis menyesuaikan visi sang pemimpin lengkap beserta perangkat penunjang organisasi seperti anggota organisasi. Kebayangkan gimana pentingnya seorang pemimpin, dia yang menyetir jalannya organisasi. Apa yang terjadi klo dia tidak punya komitmen. Komitmen ibarat bahan bakar untuk mencapai visi, misi adalah jalan tolnya. Tanpa bahan bakar kita tidak akan pernah sampai, ingat itu. Bukan hanya itu, lelaki bakalan kehilangan tujuan hidup klo dia tidak memiliki komitmen pribadi.

Sebagai contoh Aku pernah punya temen dekat waktu SMA yang jiwa kepemimpinannya ga di ragukan lagi. Perfectlah dimataku terus aku rasa kami punya banyak kemiripan itu yang membuatku aku percaya sama nih orang. Kami bareng masuk OSIS waktu kelas satu, dia jadi pengurus inti bareng aku tapi dia di posisi yang lebih tinggi. Karirnya bagus, tapi tiba2 kehilangan komitmen saat dia kenal wanita. Sulit ditemukan dan berangsur-angsur menjauh dari organisasi. Di saat itulah aku melihat kehancurannya, hanya karena wanita. Wow inikah yang disebut dengan Girl Power!!! Masih banyak contoh lain dari "loosing Commitment". Percaya ga percaya, dari semua kasus yang kutemukan lebih dari 80% disebabkan oleh wanita.

Kenapa sih Lennon tiba2 menulis ini. Jujur aja aku lagi bermasalah dengan komitmen tapi aku ga sadar! Dan seseorang mengingatkanku dengan sangat bijak. Ceritanya waktu ada di gubuk tambang sendirian. Lagi linglung bingung mau ngapain, soalnya semua masalah datang bersamaan, jadi mana yang harus didahulukan nih. Tiba2 orang bijak ini datang, "kenapa ham sendirian N ancur gitu muka, lagi banyak masalah ya?". Ya cerita deh klo lagi ada masalah setelah sekian lama merasa bisa jadi Superman, bisa jadi apa aja, semua diambil, bisnis, akademis, aktivis. It's Hard to be me! Akhirnya sekarang hidup ga punya arah, ga bisa dapat semuanya. Gila ini bukan tujuanku. Trus dia cuma bilang, "Ham, laki2 itu harus punya KOMITMEN!". Dia pergi dan berlaku. Aku cuma bisa diam, dan ketawa sekeras-kerasnya! Benar ternyata cuma itu masalahku. Sejak itu semuanya menjadi lebih mudah. Thanks Bro!

"Komitmenlah yang membedakan Pemimpin dengan Pemimpi"
baca selengkapnya

posted by Ilham Pandu @ 7:10 PM

2 Comments:

At 8:55 AM, Anonymous Anonymous said...

hallo..cuman mo nyapa doang.

 
At 1:54 AM, Anonymous Anonymous said...

yap,, u'r right

 

Post a Comment

<< Home

About Me

Name: Ilham Pandu
Home: Yogyakarta, DIY, Indonesia
About Me:
See my complete profile

Previous Post
Archieves
Links
Affiliates

 

Check PageRank

Beatlesnews

BLOGGER

Site Meter

 
 
© 2007 hamlennon
Design by hamlennon